Home Bola Update Bursa Transfer Eropa: Donnarruma Merapat ke PSG, Ramos Tinggalkan Madrid

Update Bursa Transfer Eropa: Donnarruma Merapat ke PSG, Ramos Tinggalkan Madrid

Bursa Transfer

SHARE
Update Bursa Transfer Eropa: Donnarruma Merapat ke PSG, Ramos Tinggalkan Madrid

Caption Gambar: Gianluigi Donnarruma saat menghalau bola. Donnarruma dikontrak PSG hingga Juni 2026. (Foto @gigiodonna1)

Jakartatodaynews.com, JAKARTA - Di tengah hingar-bingarnya gelaran Euro 2020, tidak menyurutkan ramainya bursa transfer musim depan.

Menurut laporan wartawan ternama Italia, Fabrizio Romano, ada beberapa pemain top Eropa yang sudah menyepakati dengan klub barunya. Berikut daftarnya:

Gianluigi Buffon:

Mantan kiper timnas Italia tersebut masih akan berkarir di dunia sepak bola meskipun usianya sudah menginjak kepala empat.

Buffon akan memulai musim baru dengan bergabung ke klub yang telah membesarkan namanya, Parma Calcio. Dikabarkan, Buffon sudah menandatangani kontrak dua tahun dengan Parma.

Gianluigi Donnarruma:

Masih di posisi penjaga gawang, Donnarruma resmi menerima tawaran klub asal Prancis, Paris Saint-Germain (PSG). 

Donnarruma datang ke PSG secara gratis dan dikontrak selama 5 tahu atau. hingga Juni 2026 dan akan menerima gaji 12 juta Euro ditambah bonus.

BACA JUGA: Menang 2-0, Wales Pulangkan Turki Lebih Awal di Euro 2020


BACA JUGA: Enam Gol di Dua Pertandingan tanpa Kebobolan, Italia Lolos ke Babak 16 Besar

Kiper jebolan akademi AC Milan itu menjalani tes medisnya sebagai pemain baru Paris Saint-Germain pada Senin pekan depan waktu Italia di Florence bersama staf PSG di kamp tim nasional Italia.

Gennaro Gattuso:

Setelah dipecat dari Napoli, Gattuso langsung dikontrak Fiorentina. Namun, baru dua minggu kerja di klub yang bermarkas di Florence itu, Gattuso mengumumkan akan meninggalkan klub.

Penyebabnya adalah ketidakcocokan masalah bursa transfer antara 

Gattuso dan dewan Fiorentina karena perbedaan pandangan tentang strategi transfer dengan dia dan agennya, Jorge Mendes.

Fikayo Tomori:

AC Milan resmi mendapatkan pemain Chelsea tersebut dengan harga 28,5 juta Euro dan dikontrak hingga Juni 2026.

Rodrigo de Paul:

Pemain Udinese tersebut akhirnya merapat ke klub Spanyol, Atletico Madrid. Sebelumnya gelandang serang timnas Argentina itu menjadi incaran utama AC Milan.

Rodrigo de Paul akan menandatangani kontraknya hingga Juni 2026 sebagai pemain baru Atlético Madrid dalam beberapa hari ke depan.

Tes medis akan dilakukan beberapa hari ke depan. Sementara pengumuman resmi dalam beberapa minggu ke depan. Rodrigo ditransfer 35 juta Euro.

Alvaro Morata:

Juventus resmi memperpanjang masa pinjaman striker Atletico Madrid tersebut hingga Juni 2020 dan membayar 10 juta Euro.

Sebenarnya klub Turin itu sudah membayar 10 juta Euro pada musim lalu untuk meminjam Morata. Jadi total 20 juta Euro untuk masa pinjam dua tahun dengan opsi pembelian 30 juta Euro.

Mempis Depay:

Pemain timnas Belanda itu akan bergabung dengan Barcelona sebagai agen gratis, kontrak akan segera ditandatangani dalam waktu dekat.

Depay sebenarnya sudah jadi incaran klub Catalan itu sejak musim lalu. Tapi, karena kondisi keuangan, Barcelona baru bisa mengontraknya musim panas ini.

Sergio Ramos:

Bek Real Madrid dan timnas Spanyol itu secara mengejutkan meninggalkan klub ibu kota tersebut. Hal itu juga sudah dikonfirmasi oleh pernyataan resmi klub.

Beredar kabar Ramos akan bergabung dengan mantan klubnya, Sevilla. Namun itu ditegaskan Ramos. Menurutnya, Sevilla tidak pernah jadi pilihan. 

Sevilla tidak tertarik pada Ramos dan untuk kembali ke klub lamanya itu bahkan tidak dipertimbangkan. Saat ini Ramos sedang dalam pembicaraan dengan klub lain, bukan Sevilla.

 

(Jakartatodaynews.com)