Home Bola Prediksi Hungaria vs Prancis: Berharap Tajamnya Trio Griezmann, Mbappe, dan Benzema

Prediksi Hungaria vs Prancis: Berharap Tajamnya Trio Griezmann, Mbappe, dan Benzema

Euro 2020

SHARE
Prediksi Hungaria vs Prancis: Berharap Tajamnya Trio Griezmann, Mbappe, dan Benzema

Caption Gambar: Timnas Prancis menargetkan kemenangan keduanya saat lawan Hungaria di Puskas Arena, Budapest. (Foto @equpedefrance)

Jakartatodaynews.com, JAKARTA - Les Bleus Prancis bisa memastikan diri lebih awal lolos ke fase knock out jika mereka mengalahkan Hungaria di matchday 2 Grup F Euro 2020. Sebelumnya, Timnas Prancis meraih hasil maksimal ketika meladeni Jerman dalam laga pembuka.

Laga Hungaria vs Prancis akan berlangsung di Stadion Puskas Arena, Budapest, Sabtu (19/6/2021) pukul 20.00 WIB.

Pelatih Prancis, Didier Deschamps bilang bahwa ia telah menyiapkan timnya untuk menghadapi turnamen dengan persaingan berat.

“Manajemen sangat penting selama turnamen yang panjang," kata Deschamps, dikutip laman resmi UEFA.

Trio Antoine Griezmann, Kylian Mbappe, dan Karim Benzema berpotensi tetap mengisi barisan penyerang. Jika ketiganya masuk starting XI, diharapkan bisa menjawab kepercayaan yang telah diberikan Deschamps usai ketiganya sama-sama tumpul di laga sebelumnya.

Tantangan berat jelas menanti Hungaria. Mereka kembali dihadapkan tim besar Eropa lagi. Tak ada kata lagi bagi tim asuhan Marco Rossi selain bermain menyerang demi mengincar angka perdana.

Duet striker Roland Sallai dan Adam Szalai berpeluang mengisi lini depan Hungaria demi misi mengincar poin di depan publik sendiri.

"Kami memiliki dua pertandingan lagi dan harus menatap ke depan. Kami wajib tampil lebih berani dan bermain lebih berani lagi. Kami perlu menyerang lebih gencar demi menciptakan peluang,” kata pelatih Hungaria Marco Rossi dikutip laman resmi UEFA.

Prediksi Susunan Pemain

Hungaria (3-5-2): Peter Gulacsi; Endre Botka, Willi Orban, Attila Szalai; Attila Fiola, Loic Nego, Gergo Lovrencsics, Adam Nagy, Laszlo Kleinheisler; Roland Sallai, Adam Szalai. Pelatih: Marco Rossi

Prancis (4-3-1-2): Hugo Lloris; Benjamin Pavard, Raphael Varane, Presnel Kimpembe, Lucas Hernandez; Adrien Rabiot, N’Golo Kante, Paul Pogba; Antoine Griezmann; Kylian Mbappe, Karim Benzema. Pelatih: Didier Deschamps

 

(Jakartatodaynews.com)