Home Bola Catat! Jadwal Pertandingan Semifinal Sepak Bola Putra dan Putri Olimpiade

Catat! Jadwal Pertandingan Semifinal Sepak Bola Putra dan Putri Olimpiade

Olimpiade Tokyo

SHARE
Catat! Jadwal Pertandingan Semifinal Sepak Bola Putra dan Putri Olimpiade

Caption Gambar: Bagan semifinal sepak bola putra Olimpiade Tokyo 2020. (Foto Twitter CBF)

Jakartatodaynews.com, JAKARTA - Pertandingan sepak bola putra dan putri Olimpiade Tokyo 2020 sudah memasuki semifinal. Sepak bola putri akan digelar terlebih dahulu pada Senin 2 Agustus 2021. 

Sebanyak 4 tim telah lolos ke semifinal Olimpiade 2020. Duel Amerika Serikat vs Kanada mulai pukul 15.00 WIB, dilanjutkan dengan Australia vs Swedia pada pukul 18.00 WIB.

Amerika Serikat akan datang dengan optimisme tinggi melawan Kanada. Alex Morgan dan kolega baru saja mengalahkan Belanda di perempatfinal. Belanda merupakan juara Grup F yang telah melesakkan 21 gol di fase grup, paling produktif di antara semua tim Olimpiade.

Kanada juga tak boleh diremehkan, skuad besutan Kenneth Heiner-Møller baru saja mengalahkan tim kuat Brasil di babak perempat final.

Duel lain yang tak kalah seru adalah Swedia vs Australia. Kedua tim sudah pernah bertemu di fase grup dengan kemenangan 4-2 untuk Swedia.

Sementara pertandingan sepak bola putra akan berlaga pada Selasa 3 Agustus 2021. Meksiko akan bertemu Brasil pada pukul 15.00 WIB disusul laga Jepang vs Spanyol mulai pukul 18.00 WIB.

Dalam laga nanti, pertahanan Brasil tentu akan diuji oleh Meksiko yang sejauh ini jadi tim paling produktif dengan 14 gol.

Sementara tuan rumah Jepang akan menghadapi Spanyol yang sedang on fire. Jepang lolos ke semifinal usai menang atas Selandia Baru melalui adu penalti. 

Di sisi lain, Spanyol baru saja menekuk Pantai Gading dengan skor meyakinkan 5-2. Layak ditunggu apakah kedua tim mampu mempertahankan performanya untuk lolos ke final.

 

(Jakartatodaynews.com)