Home Bola Tampil Menekan di Babak Pertama, Italia Gagal Manfaatkan Peluang

Tampil Menekan di Babak Pertama, Italia Gagal Manfaatkan Peluang

Euro 2020

SHARE
Tampil Menekan di Babak Pertama, Italia Gagal Manfaatkan Peluang

Caption Gambar: Lorenzo Insigne saat berduel udara dengan pemain Turki saat laga pembuka Turki vs Italia di Roma, Italia. (sumber : Instagram @433)

Jakartatodaynews.com, ROMA - Tampil menekan di babak pertama, Italia dibawah asuhan Roberto Mancini gagal memanfaatkan sejumlah peluang di babak pertama pertandingan Turki vs Italia, Sabtu (12/6/2021) dini hari.

Beberapa kali peluang mereka gagal menjadi gol, sundulan Ciro Immobile dan Giorgio Chiellini, serta sepakan Lorenzo Insigne gagal berbuah gol.

Italia sendiri terlihat sabar dan berusaha mengusai permainan, umpan pendek mereka lakukan saat 10 menit pertama.

Barulah menjelang menit ke 11, Italia tampil menekan. Sang kapten Chiellini bahkan sesekali terlihat overlap mengalirkan bola lewat pemain sayap mereka.

Gempuran tak henti yang dilakukan Italia membuat Turki merapatkan barisan, pemain belakang mereka bahkan berkumpul di kotak pinalti membuat permainan bertahan.

BACA JUGA : Jadi Pelatih Totenham, Paulo Fonseca Dikontrak Hingga 2024

BACA JUGA : Jelang Euro 2020, Timnas Belgia Tiba di Saint Petersburg

Apiknya kiper mereka, Ugurcan Cakir membuat pemain Italia terlihat frustasi, 17 peluang mereka tampak sia-sia.

Turki sendiri memanfaatkan serangan balik dan beberapa kali merepotkan Chelini dan Bonucci.

Hingga peluit berbunyi tanda akhir babak pertama, skor Turki - Italia masih kacamata. 

(Jakartatodaynews.com)