Home Nusantara Kasus Covid-19 Meningkat, Pemkab Karawang Berencana Sewa Hotel untuk Rawat Pasien

Kasus Covid-19 Meningkat, Pemkab Karawang Berencana Sewa Hotel untuk Rawat Pasien

Covid-19

SHARE
Kasus Covid-19 Meningkat, Pemkab Karawang Berencana Sewa Hotel untuk Rawat Pasien

Caption Gambar: Satuan Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Karawang, dr. Fitra Hergyana saat memberikan keterangan kepada media. (Foto Humas Pemkab Karawang)

Jakartatodaynews.com, KARAWANG - Juru bicara Satuan Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Karawang, dr. Fitra Hergyana menyampaikan kasus harian penyebaran Covid-19 di Karawang meningkat.

Baru-baru ini, kembali ditemukan klaster industri di salah satu perusahaan di wilayah Karawang. Fitra memaparkan, dari 141 karyawan yang bekerja di perusahaan tersebut, 60 karyawan positif Covid-19. Dari 60 karyawan yang positif itu, semuanya menjalani isolasi mandiri. 

"Tidak ada yang dirawat. Mereka isolasi mandiri dengan dipantau oleh petugas satgas setempat. Dan untuk keperluan obat-obatan dikirim dari Puskesmas," kata Fitra kepada media.

Untuk mengantisipasi semakin menyebarnya Covid-19, keluarga yang kontak erat sudah ditracing oleh petugas Puskesmas setempat dengan melakukan pengambilan sampel antigen. 

Sementara, tingkat keterisian bed di Rumah Sakit untuk pasien Covid-19 mencapai 83.04 persen, dengan rincian 911 bed terisi dari 1.097 bed yang disediakan oleh pemerintah. 

Fitra mengatakan bahwa saat ini pihaknya terus melakukan koordinasi dengan Dinas Kesehatan dan RS terkait ketersediaan bed. 

"Pasca libur lebaran kami sudah antisipasi adanya lonjakan pasien Covid-19 dengan menambah bed untuk rawat inap pasien. Jika kasus terus meningkat, ada rencana menambah 200 bed di hotel," ujarnya.

 

 

(Jakartatodaynews.com)