Home Perkotaan Kasus Positif Covid-19 DKI Turun, 5.000 Orang Terpapar Hari Ini

Kasus Positif Covid-19 DKI Turun, 5.000 Orang Terpapar Hari Ini

SHARE
Kasus Positif Covid-19 DKI Turun, 5.000 Orang Terpapar Hari Ini

Caption Gambar: Ilustrasi pasien Covud-19 di rumah sakit

Jakartatodaynews.com, JAKARTA - Dinas Kesehatan DKI Jakarta mencatat adanya penurunan jumlah kasus aktif Covid-19 mencapai 7.932 kasus. Begitu pun kasus positif per hari ini, Senin (19/7) yang hanya 5.000 kasus.

"Jumlah kasus aktif di Jakarta turun sejumlah 7.932 kasus, sehingga jumlah kasus aktif sampai hari ini sebanyak 100.796 orang. Mereka masih dalam tahap perawatan di rumah sakit maupun isolasi," kata Dwi Oktavia, Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Senin (19/7).

Dari 18.624 orang yang melakukan tes PCR, disebutkannya 5.000 orang terkonfirmasi positif Covid-19 dan sisanya 13.624 orang negatif Covid-19.

12 persen dari 5.000 kasus positif hari ini merupakan anak-anak di bawah usia 18 tahun, dengan rincian 476 kasus anak usia 6 sampai 18 tahun dan 142 kasus adalah anak usia 0 sampai 5 tahun.

Sedangkan, 3.766 kasus terkonfirmasi usia 19 sampai 59 tahun dan 616 kasus merupakan usia 60 tahun ke atas.

"Untuk itu, penting sekali bagi para orang tua agar menjaga anak-anaknya lebih ketat dan menghindari keluar rumah membawa anak-anak," jelasnya.

Secara menyeluruh, 751.312 warga DKI terkonfirmasi positif Covid-19 dengan total yang telah dinyatakan sembuh sebanyak 640.171 orang (85,2 persen), 10.345 orang meninggal dunia (1,4 persen).

Untuk positivity rate atau persentase kasus positif sepekan terakhir di Jakarta sebesar 34,8 persen, sedangkan persentase kasus positif secara total sebesar 15,2 persen.

"Angkat tersebut masih diambang batas atas yang telah ditetapkan WHO dengan standar persentase kasus positif tidak lebih dari 5 persen," pungkasnya.