Home Perkotaan BST DKI Cair Hari Ini, Total Penerima Capai 907.616 Keluraga

BST DKI Cair Hari Ini, Total Penerima Capai 907.616 Keluraga

SHARE
BST DKI Cair Hari Ini, Total Penerima Capai 907.616 Keluraga

Caption Gambar: Ilustrasi BST DKI

Jakartatodaynews.com, JAKARTA - Bantuan Sosial Tunai (BST) tahap 5 dan 6 dari Pemerintah DKI Jakarta mulai dicairkan hari ini, Senin (19/7). Total penerima bantuan ini mencapai 907.616 Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

"BST sudah cair per hari ini," kata Premi Lestari, Kepala Dinas Sosial DKI Jakarta, Senin (19/7).

Dijelaskannya, BST tahap 5 dan 6 atau Mei dan Juni 2021 diberikan sekaligus dua bulan dengan nominal Rp 600 ribu.

Total penerima BST ini belumlah data keseluruhan, data tersebut seharusnya mencapai 1.007.379 KPM namun masih disinkronisasikan dengan data penerima BST dari Kementerian Sosial RI.

"Jika pemadanan data sudah selesai, selebihnya akan dicairkan minggu depan. Kami mohon bersabar atas adanya sinkronisasi data ini," jelasnya.

KMP yang hari ini mulai dapat menerima, dirincinya antara lain 50.526 KPM dari Jakarta Pusat, 181.367 KPM dari Jakarta Utara, 142.029 KPM dari Jakarta Selatan, 457.250 KPM dari Jakarta Timur, 73.948 KPM dari Jakarta Barat, dan 2.496 KPM dari Kepulauan Seribu.

Penerima BST dapat langsung melakukan penarikan melalui mesin ATM Bank DKI terdekat dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat.

"Jika terdapat duplikasi dengan data penerima BST Kemensos RI, penerima bantuan tersebut akan secara otomatis tereliminasi," tutupnya.