Home Peristiwa Kepala BBPOM Ajak Milenial Bijak Memilih Kosmetik Aman

Kepala BBPOM Ajak Milenial Bijak Memilih Kosmetik Aman

Kosmetik Aman

SHARE
Kepala BBPOM  Ajak Milenial Bijak Memilih Kosmetik Aman

Caption Gambar: Peserta Duta Kosmetik Aman mengikuti acara Badan POM Goes to School dan Badan POM Goes to Campus

JAKARTATODAY.CO.ID, JAKARTA - Balai Besar Pengawasan Obat dan Makanan (BBPOM) menyelenggarakan Pembekalan dan Pemilihan Duta Kosmetik Aman. Sebanyak 30 peserta menjadi Duta Kosmetik Aman pada acara Badan POM Goes to School dan Badan POM Goes to Campus yang diikuti perwakilan dari 13 sekolah SMA/SMK dan 1 universitas di Provinsi DKI Jakarta pada Kamis (23/6/2022).

 

Kepala BBPOM di Jakarta, Susan Gracia Arpan mengatakan kegiatan tersebut bertujuan menetapkan pelajar dan mahasiswa menjadi Duta Kosmetik Aman agar berperan aktif melakukan Komunikasi Informasi dan Edukasi (KIE) kepada komunitasnya tentang keamanan dan manfaat kosmetika.

 

"Program ini merupakan kegiatan pemberdayaan masyarakat salah satunya yaitu melalui pembentukan Duta Kosmetik Aman agar mampu mewujudkan masyarakat digital anti hoax serta menjadi influencer Badan POM pada komunitasnya sehingga lebih cerdas dalam memilih kosmetik aman,"ujarnya dalam keterangan tertulisnya Sabtu (25/6/2022).

 

Rangkaian kegiatan pemilihan Duta Kosmetik Aman Provinsi DKI Jakarta Tahun 2022 dimulai dari seleksi administrasi terhadap 71 peserta pada bulan Mei 2022, dilanjutkan dengan pengumpulan video speech terhadap 30 calon duta terpilih.

 

Puncak kegiatan ialah Bimbingan Teknis (Bimtek) Duta Kosmetik Aman sebagai pembekalan materi terkait Profil Badan POM. Para peserta mendapatkan materi terkait Cerdas Memilih dan Menggunakan Kosmetik, Monitoring Efek Samping Kosmetik, Aplikasi BPOM Mobile disampaikan oleh Koordinator Kelompok Substansi Informasi&Komunikasi, Yayan Cahyani, dan Materi Penunjang Public Speaking oleh Narasumber Eksternal, Dipa Argadyasto.

 

Susan menyampaikan bahwa setelah mengikuti Bimbingan Teknis Duta Kosmetik Aman, para duta kosmetik dapat menjadi influencer yang handal dalam memilih dan menggunakan kosmetik yang aman di komunitasnya.

 

"Diharapkan para Duta Kosmetik terpilih dapat menjalankan amanah dan siap menjadi spokeperson BBPOM di Jakarta dalam mengampanyekan penggunaan kosmetik aman kepada komunitasnya,"ujarnya.

 

Dalam kesempatan yang sama terpilih 3 Duta Terbaik dalam penyampaian public speaking oleh enam besar duta kosmetik Aman. Berdasarkan penilaian public speaking, post test, role model, influencer di media sosial serta kemampuan pendukung lainnya yaitu Nijma Syahira Izzati Arief dari SMAN 8, Tahlirsti Dijane Nurhulwah dari SMAN 70 Jakarta, dan Naomi Alyssa dari SMAN 2 Jakarta.

 

Jakartatodaynews.com