Home Perkotaan Masih Bermasalah, Dishub Bimbang Tertibkan Jalur Sepeda Tomang

Masih Bermasalah, Dishub Bimbang Tertibkan Jalur Sepeda Tomang

Jalur Sepeda

SHARE
Masih Bermasalah, Dishub Bimbang Tertibkan Jalur Sepeda Tomang

Caption Gambar: Anies saat bersepeda di kawasan Sudirman - Thamrin. (sumber : Instagram @aniesbaswedan)

JAKARTATODAY, JAKARTA - Sudin Perhubungan Jakarta Barat mengaku bingung dengan kondisi jalur sepeda di kawasan Tomang, Palmerah, Jakarta Barat. 

Meski telah terbangun dan harus mesti steril, namun lantaran jalannya yang sempit, membuat mereka tak bisa menertibkan pemotor maupun pemobil yang melintas di jalur sepeda itu. 

Karena itu, Kasudin Perhubungan Jakarta Barat Erwansyah menegaskan permasalahan itu masih menjadi pekerjaan rumahnya, pencarian solusi masih dilakukan. 

"Kalau jalur sepeda Jalan Tomang Raya arah Jakarta Pusat itu sudah clear, sudah cukup steril. Namun yang arah Jalan Letjen S Parman memang cukup sulit," katanya, Kamis (3/6/2021). 

Berbeda dengan jalan Sudirman-Thamrin yang luas, jalur sepeda sepanjang 3 kilometer di Tomang itu sangat sempit, satu ruas jalur harus terpotong karena pembuatan jalur sepeda.

BACA JUGA : Anggaran DKI Rp 84 triliyun, Transjakarta Gunakan Ban Vulkanisir

BACA JUGA : Plt Wali Kota Jaksel : Z-Mart Dorong Ekonomi Warga

Kondisi ini diperburuk saat sore hari dimana kemacetan dikawasan ini tak terhindarkan, jalur sepeda kerapa kali digunakan sejumlah kendaraan yang berdesak desakan dari Tomang menuju Letjend S. Parman.

Termasuk underpass yang menuju Tol Merak, jalur menyempit membuat kemacetan disana kian buruk. 

"Jalan tol itu jadi bottleneck, dari atas, dari bawah, dari Tomang semua berhulu ke Jalan Tol Tomang," jelasnya. 

Karena itulah, Erwansyah menegaskan penindakan tegas disana sulit dilakukan, pasalnya kemacetan mengular akan terjadi hingga ke Istana Negara sejauh belasan kilometer. 

Di Jakarta Barat sendiri, sesuai Pergub nomor 128 tahun 2019, jalur sepeda hanya ada di jalan Raya Tomang, Jakarta Barat.

BACA JUGA : Berbatik Merah, Anies Jajal Jalur Sepeda Sudirman-Thamrin

BACA JUGA : Pulang Kerja, Anies Baswedan Berikan Contoh Bersepeda di Kawasan Jakarta: Mulai Biasakan

Meski demikian Bina Marga membuat jalur sepeda serupa dibeberapa titik jalan lainnya, seperti jalan Taman Aries, Jalan Puri Kencana, dan Jalan Puri Indah. 

(Jakartatodaynews.com)