Caption Gambar:
Jakartatodaynews.com, JAKARTA - Match kedua Grup A Euro 2020 mempertemukan antara Italia vs Swiss di Stadion Olimpico Roma, Kamis dini hari (17/6/2021) pukul 02.00 WIB.
Dalam menghadapi Swiss, Gli Azzurri bakal melakukan sejumlah perubahan pemain. Roberto Mancini yakin dengan 26 pemain yang dibawa memiliki kekuatan merata.
Mancini mengungkapkan, Italia percaya diri dalam melakoni gelaran Euro 2020 usai menghajar Turki dengan skor 3 gol tanpa balas dalam laga pembuka. Giorgio Chiellini dan kolega berpotensi besar melanjutkan raihan impresif tersebut.
"Kami bisa saja mengubah beberapa pemain tetapi itu tidak akan mengubah performa tim. Kami memiliki 26 pemain dan semua bisa bermain di level yang sama. Saya meyakini bahwa Italia adalah salah satu tim terbaik di turnamen ini," ungkap Roberto Mancini dikutip situs resmi UEFA.
Bagi Swiss hasil imbang kontra Wales di laga perdana sedikit mencoreng rekor apik mereka. Skuad asuhan Vladimir Petkovic sebelumnya memiliki rekor lima kemenangan beruntun di semua kompetisi.
Akan tetapi gawang mereka juga tak serapat Italia karena telah kebobolan empat gol pada lima laga sebelumnya.
Kini Swiss harus menang lawan Italia untuk bisa memuluskan langkahnya maju ke babak 16 besar setidaknya sebagai runner up grup.
"Tidak ada yang perlu dirahasiakan untuk bisa mengalahkan Italia. Kami harus tampil berani dan fokus selama 90 menit penuh," ujar Petkovic.
Perkiraan Susunan Pemain
Italia (4-3-3): Gianluigi Donnarumma; Alessandro Florenzi, Leonardo Bonucci, Giorgio Chiellini, Leonardo Spinazzola; Jorginho, Marco Verratti, Nicolo Barella; Domenico Berardi, Lorenzo Insigne, Ciro Immobile.
Swiss (3-4-1-2): Yann Sommer; Nico Elvedi, Manuel Akanji, Fabian Schär; Kevin Mbabu, Granit Xhaka, Remo Freuler, Ricardo Rodríguez; Xherdan Shaqiri; Breel Embolo, Haris Seferovic.
(Jakartatodaynews.com)
LEAVE A REPLY