Home Bola Prediksi Vietnam vs Indonesia: Egy Maulana Vikri Siap Tampil dan Incar Kemenangan

Prediksi Vietnam vs Indonesia: Egy Maulana Vikri Siap Tampil dan Incar Kemenangan

Lanjutan Kualifikasi Piala Dunia

SHARE
Prediksi Vietnam vs Indonesia: Egy Maulana Vikri Siap Tampil dan Incar Kemenangan

Caption Gambar: Pelatih Indonesia Shin Tae-yong (dua dari kiri) dan Egy Maulana Vikri (dua dari kanan) saat jumpa pers pertandingan lawan Vietnam. Pertandinga digelar di Stadion Al-Maktoum, Uni Emirat Arab, pada Senin (7/6) . (Foto PSSI)

JAKARTATODAY, JAKARTA – Timnas Indonesia akan menghadapi Vietnam dalam lanjutan Kualifikasi Gurp G Piala Dunia 2022 zona Asia. Duel keduanya bakal berlangsung di Stadion Al-Maktoum, Uni Emirat Arab, pada Senin (7/6) pukul 23.45 WIB.

Indonesia memang sudah tak punya peluang lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022 lantaran Evan Dimas dan kawan-kawan baru mengumpulkan satu poin dari enam pertandingan. Satu poin diraih ketika skuad Garuda menahan imbang Thailand 2-2.

Namun, Indonesia sudah menunjukkan adanya peningkatan dari segi kualitas bermain. Skuad Garuda berusaha mengakhiri fase Kualifikasi Piala Dunia dengan bermain maksimal dan hasil optimal.

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong pun kini optimistis timnya bisa meraih hasil positif saat menghadapi Vietnam. Menurut Tae-yong, Vietnam memiliki organisasi permainan yang bagus.

”Daya juang mereka baik, timnya juga baik, sehingga mendapatkan peringkat satu di grup, saya juga menonton pertandingan mereka sebelumnya, mereka seimbang saat menyerang dan bertahan,” katanya dikutip situs resmi PSSI.

Tae-yong berharap para pemainnya mempunyai daya juang tinggi seperti saat melawan Thailand. Dengan kemauan tinggi, pasti laga berikutnya akan lebih baik lagi. Pihaknya akan mendorong anak asuhnya untuk meraih kemenangan.

”Saya mau mereka lebih semangat untuk pertandingan berikutnya. Saya berharap Timnas Indonesia bisa memberikan sesuatu yang baru dan berusaha semaksimal mungkin,” ujarnya.

Timnas Indonesia memiliki sedikit kendala terkait jumlah pilihan lini belakang jelang laga nanti. Andy Setyo dan Ryuji Utomo diragukan tampil karena dibekap cedera saat latihan.

Sementara dua penggawa lainnya dari pos penyerangan yakni Witan Sulaeman serta Egy Maulana Vikri juga sempat mengalami cedera saat menahan imbang Thailand 2-2.

Egy kemungkinan sudah bisa ditampilkan mengingat pemain Lechia Gdansk itu menghadiri jumpa pers sehari jelang pertandingan. ”Semoga mereka bisa dimainkan saat melawan Vietnam nanti,” ujarnya.

Sebagai pemuncak klasemen, Vietnam bakal tampil habis-habisan melawam Indonesia. Pasalnya, mereka membutuhkan kemenangan agar menjaga asa lolos ke babak selanjutnya.

Vietnam di bawah arahan Pak Hang-seo juga punya rekor bagus saat bertemu Indonesia. Pelatih asal Korea Selatan itu tak pernah kalah dari skuad Garuda.

Akan tetapi, Park Hang-seo punya pertemuan yang buruk saat berhadapan dengan Shin Tae-yong. Pelatih Indonesia menang sebanyak delapan kali, sekali imbang, dan satu kali kalah yang semuanya terjadi di kompetisi domestik Korea Selatan.

Vietnam juga tidak akan diperkuat pemain andalannya, Nguyen Trong Hoang yang absen karena akumulasi kartu.
 

Perkiraan Susunan Pemain:

Vietnam (4-4-2): Bui Tan Truong; Ho Tan Tai, Vu Van Thanh, Do Duy Manh, Doan Van Hau; Luong Xuan Truong, Nguyen Quang Hai, Phan Van Duc, Nguyen Tuan Anh; Nguyen Cong Phuong, Ha Duc Chinh.

Pelatih: Park Hang-seo

Timnas Indonesia (4-2-3-1): Nadeo Argawinata; Asnawi Mangkualam, Rizky Ridho, Rachmat Irianto, Pratama Arhan; Syahrian Abimanyu, Kadek Agung; Egy Maulana Vikri, Evan Dimas, Adam Alis; Kushedya Yudo.

Pelatih: Shin Tae-yong

 

 

(Jakartatodaynews.com