Home Bola Setelah Donnarumma, Wijnaldum, dan Hakimi, Giliran Sergio Ramos Merapat ke Paris Saint-Germain

Setelah Donnarumma, Wijnaldum, dan Hakimi, Giliran Sergio Ramos Merapat ke Paris Saint-Germain

Bursa transfer

SHARE
Setelah Donnarumma, Wijnaldum, dan Hakimi, Giliran Sergio Ramos Merapat ke Paris Saint-Germain

Caption Gambar: Sergio Ramos akan berlabuh ke Paris Saint-German dengan durasi kontrak dua tahun hingga Juni 2023. (Foto Twitter)

Jakartatodaynews.com, JAKARTA - Keseriusan Paris Saint-Germain untuk mendapatkan gelar Liga Champions musim depan semakin serius. Beberapa nama besar sudah berlabuh dan ada yang jadi target berikutnya.

Setelah mendapatkan kiper muda terbaik dunia Gianlugi Donnarumma dan gelandang Gini Wijnaldum dengan biaya bebas transfer, serta mendatangkan Archaf Hakimi dari Inter Milan, kini klub asal Paris tersebut membidik bek senior timnas Spanyol, Sergio Ramos.

Menurut laporan wartawan Skysports, Fabrizio Romano, mantan bek Real Madrid tersebut sudah jadi incaran PSG sejak Januari lalu.

Bahkan manajemen PSG sudah mendekati agen Sergio Ramos. Lalu pada April, kedua kubu sudah membuka pembicaraan, di mana PSG menawari Ramos durasi kontrak dua tahun sesuai keinginan sang pemain.

“Ramos akan menandatangani kontrak hingga Juni 2023, sekarang PSG berencana mengumumkan kesepakatan Hakimi, Ramos dan Donnarumma dalam waktu 15 hari,” cuit Fabrizio Romano.

Apakah Lionel Messi akan menyusul ke PSG?

 

(Jakartatodaynews.com)