Home Peristiwa Bamsoet Apresiasi Polrestro Jakbar Ungkap Bongkar Gudang Penimbunan Obat Covid-19

Bamsoet Apresiasi Polrestro Jakbar Ungkap Bongkar Gudang Penimbunan Obat Covid-19

Penimbunan Obat Covid-19

SHARE
Bamsoet Apresiasi Polrestro Jakbar Ungkap Bongkar Gudang Penimbunan Obat Covid-19

Caption Gambar: Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet)

Jakartatodaynews.com, JAKARTA - Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) mengapresiasi langkah Polres Metro Jakarta Barat dalam membongkar kasus penimbunan obat Covid-19 di Kalideres Jakarta Barat.

Menurut Bamsoet gerak cepat yang dilakukan anggota dalam membongkar kasus penimbunan obat Covid-19 di Kalideres Jakarta Barat merupakan langkah tepat dalam menyelamatkan nyawa masyarakat yang terpapar Covid-19

"Saya berterima kasih dan mengapresiasi atas kinerja cepat Polres Metro Jakarta Barat yang telah berhasil mengungkap sindikat Penimbun Obat Covid-19 yang saat ini sedang dicari oleh masyarakat " ungkapnya Rabu (14/7/2021).

Sebelumnya diketahui sebuah gudang di Kalideres, Jakarta Barat dibongkar jajaran unit Krimsus Satreskrim Polres Metro Jakarta Barat. Dari situ pihaknya menemukan ratusan butir obat Covid-19 yang ditimbun oleh PT ASA.

Bamsoet melihat, dengan banyaknya masyarakat yang terpapar dan itu menjadikan mereka membutuhkan obat-obatan hingga alat kesehatan demi mendukung kesembuhan mereka.

BACA JUGA : Miliki Berat 300 Kilogram, Jenazah Pria Ini Butuh Bantuan Damkar Saat Dikuburkan

BACA JUGA : Berani Jujur Depan Denny Cagur, Billy Syahputra Jelaskan Penyebab Putus Hubungan dengan Amanda Manopo

“Di saat seperti ini, ada saja pihak yang mau mereguk keuntungan dengan menimbun obat-obatan serta alat kesehatan hingga harganya melonjak dan sulit diakses masyarakat kelas ekonomi bawah," katanya.

Dengan melihat ini, Bamsoet berharap kepolisian melakukan tindakan hukum tegas kepada para mafia, sehingga kasus penimbunan takkan terjadi lagi. 

(Jakartatodaynews.com)