Home Perkotaan Belasan RW di Jakarta Barat Sudah Tervaksin Maksimal

Belasan RW di Jakarta Barat Sudah Tervaksin Maksimal

Covid-19

SHARE
Belasan RW di Jakarta Barat Sudah Tervaksin Maksimal

Caption Gambar: Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Ady Wibowo sebagian warga di 15 RW sudah divaksin. (Foto Jakartatodaynews.com)

Jakartatodaynews.com, JAKARTA - Sedikitnya 15 RW di Jakarta Barat telah melakukan vaksinasi maksimal sejak Minggu (15/8/2021).

Hal itu diungkapkan Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Ady Wibowo, ia memastikan sebagian warga di 15 RW itu telah divaksin.

”Laporan terakhir per kemarin ya 15 RW capaian (vaksinasi Covid-19) sudah maksimal. Untuk data hari ini baru sore nanti,” kata Kapolres.

Hanya saja dari 15 RW itu, kata Ady, tak 100 persen warganya divaksin, sebab ada beberapa warga yang belum divaksin karena memiliki penyakit komorbid atau kondisi khusus yang tak mengizinkan mereka untuk menerima vaksin Covid-19.

Meski demikian, Kapolres memastikan secara total ada 219.000 warga Jakarta Barat yang menerima vaksinasi Covid-19 di 181 gerai vaksinasi Covid-19 merdeka di Jakarta Barat.

Ratusan gerai tersebut dibuka secara bergilir di 209 RW di Jakarta Barat. Ady berharap, pada 17 Agustus 2021 esok, sejumlah RW lain juga dapat mencapai target maksimal.

”Sangat optimistis target tercapai karena di sini semua rekan-rekan mendukung,” tutur Ady.

Sebelumnya, Polda Metro Jaya meluncurkan program Vaksinasi Covid-19 Merdeka dalam rangka menyambut hari ulang tahun ke-76 Republik Indonesia pada Minggu (1/8/2021).

Vaksinasi Covid-19 Merdeka berlangsung mulai 1-17 Agustus 2021 dan menyasar lebih dari 3 juta masyarakat di Jakarta.