Home Nasional Kapolsek Palmerah Tak Bosen Pantau Vaksinasi di Kampung Tangguh Jaya

Kapolsek Palmerah Tak Bosen Pantau Vaksinasi di Kampung Tangguh Jaya

Nasional

SHARE
Kapolsek Palmerah Tak Bosen Pantau Vaksinasi di Kampung Tangguh Jaya

Caption Gambar: Kapolsek Palmerah Masih Pantau Penerima Vaksinasi di Kampung Tangguh Jaya Rabu (23/6/2021)

Jakartatodaynews.com, Sebanyak 100 orang warga Kecamatan Palmerah, Jakarta Barat disuntik Vaksin Covid - 19 di Kampung Tangguh Jaya (KTJ) Jalan Palmerah Barat IX Rt 03/Rw 001 Kelurahan Palmerah, Kecamatan Palmerah, Jakarta Barat, Rabu 23/6/2021, sekira pukul 8.00 hingga selesai.

Kapolsek Palmerah, Konyol Agus Widartono mengatakan, hari ini Rabu 23 Juni 2021 ada sekitar 10 orang warga Palmerah yang sudah mendaftar untuk disuntik vaksin. 

"Untuk hari ini ada 100 orang yang sudah daftar dan siap disuntik vaksin," kata Agus, Rabu (23/6/2021).

Menurut Agus, kegiatan Vaksinasi tersebut ada empat tahap, yang terdiri dari, pertama tahap pendaftaran melalui e-tiket dan sudah terverifikasi. 

Tahap kedua, pemeriksaan fisik atau skrining secara sederhana kepada calon penerima vaksin, untuk memastikan kesehatannyTa

Tahap ketiga pemberian atau penyuntikan Vaksin Sinovac dan Tahap keempat, pencatatan dan pemberian kartu vaksin dan pemantauan selama 30 menit setelah divaksin.

"Adapun pemberian vaksinasi untuk hari ini diberikan sampai dengan jam 12.00 WIB, dan untuk per orangnya satu dosis dengan Jenis vaksinnya adalah Sinovac," ungkap Agus. 

Dia juga mengatakan, berlangsungnya kegiatan monitoring penyuntikan vaksinasi Covid-19 bagi warga Kecamatan Palmerah oleh Yankes PMJ dan Polsek Palmerah bekerjasama dengan rekanan PT. Mayora.

Giat akan dilaksanakan selama 15 hari. "Dari hari Sabtu - Rabu tanggal 12 - 30 Juni 2021," ujar Agus. 

Selain itu kata Agus, jumlah petugas vaksin sebanyak empat orang yang dipimpin oleh dr. Dirja dari Bio Medilab.

"Kegiatan Vaksinasi ini dilaksanakan sesuai dengan instruksi dari Bapak Presiden RI Joko Widodo (Jokowi)," tutup Agus.