Home Bola Mengharukan! Begini Isi Surat Perpisahan Donnarumma untuk Penggemar AC Milan

Mengharukan! Begini Isi Surat Perpisahan Donnarumma untuk Penggemar AC Milan

Transfer Pemain

SHARE
Mengharukan! Begini Isi Surat Perpisahan Donnarumma untuk Penggemar AC Milan

Caption Gambar: Gianluigi Donnarumma saat masih jadi pemain AC Milan dan mendatangi Casa Milan. Donnarumma akan menjadi pemain Paris Saint-Germain. (Foto Intstagram Donnaruma)

Jakartatodaynews.com, JAKARTA - Setelah menjuarai Euro 2020 dengan timnas Italia, Gianluigi Donnarumma menulis surat perpisahan untuk penggemar AC Milan di akun Instagram pribadinya.

Sebagaimana diketahui, Donnarumma akan bergabung dengan Paris Saint-Germain dengan status bebas transfer. Di klub asal Paris tersebut Donnarumma akan menerima gaji 12 juta Euro per tahun dengan durasi kontrak 5 tahun hingga Juni 2026.

Surat perpisahan itu juga dibarengi dengan unggahan video di mana awal karir Donnarumma saat di akademi AC Milan hingga masuk tim inti.

Dalam surat perpisahan tersebut, kiper berusia 22 tahun itu menulis bahwa untuk meninggalkan AC Milan dan Italia merupakan pilihan yang sulit.

Namun, menurutnya, pilihan tersebut merupakan bagian dari pertumbuhan seorang pria. 

“Bukan keputusan yang mudah bagi saya untuk meninggalkan AC Milan tetapi terkadang Anda harus mencoba sesuatu yang berbeda,” tulis Donnarumma.

Donnarumma juga menulis bagaimana dia kali pertama datang ke AC Milan dan bangganya memakai jersey merah-hitam itu.

“Saya tiba di AC Milan tidak lebih dari seorang anak kecil. Delapan tahun saya mengenakan jersey Milan dengan bangga. Kami berjuang, menderita, menang, menangis, bersukacita bersama rekan tim, pelatih, penggemar semua yang melakukannya dan mereka adalah bagian dari klub” katanya.

Pemain terbaik Euro 2020 ini juga mengenang saat-saat dirinya menggagalkan peluang yang didapat pemain lawan.

“Banyak momen yang penting saat saya mengenakan jersey Milan ini. Seperti menggagalkan gol hingga debut saya di usia 16 tahun di Serie A,” ungkapnya.

BACA JUGA: Heboh! Percakapan Florentino Perez Menghina Casillas dan Raul Bocor

“Saya memiliki tahun yang sangat luar biasa yang tidak akan pernah saya lupakan. Sekarang waktunya saya pamit, pilihan yang tidak mudah,” lanjutnya.

“Sebenarnya, dan pastinya tidak cukup postingan ini menjelaskannya atau bahkan mungkin tidak bisa dijelaskan karena perasaan terdalam tidak bisa diterjemahkan ke dalam kata-kata,” tambahnya.

Di tulisan kalimat terakhirnya dalam surat itu, Donnarumma mengungkapkan bahwa AC Milan akan selalu ada di hatinya.

“Di Milan, saya bermain dengan hati. Untuk semua kasih sayang yang mengikat penuh dengan warna-warni ini. Klub ini akan selalu di hati saya,” ujarnya.

 

(Jakartatodaynews.com)