Home Perkotaan Petugas Gabungan Tertibkan Parkir Liar di Jalan Tebet Timur

Petugas Gabungan Tertibkan Parkir Liar di Jalan Tebet Timur

Parkir Liar

SHARE
Petugas Gabungan Tertibkan Parkir Liar di Jalan Tebet Timur

Caption Gambar: Petugas menertibkan arus lalin di Jalan Tebet Timur, Jumat (11/6/2021). Dokumentasi Kominfotik Jakarta Selatan

Jakartatodaynews.com, JAKARTA - Petugas gabungan mensterilkan jalan Tebet Timur, Kecamatan Tebet, Jakarta Selatan dari parkir liar.

Personil terdiri dari Suku Dinas Perhubungan Jakarta Selatan melalui Satpel Perhubungan Kecamatan Tebet, Satpol PP Kelurahan Tebet Timur, serta TNI dan Polri.

Kasatpel Perhubungan Kecamatan Tebet Didi Supriadi mengatakan, hal tersebut dilakukan berdasarkan pengaduan masyarakat via media sosial.

Dilokasi tersebut kerap digunakan sebagai tempat parkir oleh pengendara motor maupun mobil.

"Selanjutnya petugas melakukan sosialisasi dan imbauan tentang larangan parkir liar di bahu jalan kepada warga sekitar sekitar Jalan Tebet Timur Raya dan pemilik usaha Cat Duco di sekitar lokasi," ujarnya, dilokasi Jumat (11/6/2021)
BACA JUGA : Graha Wisata Ragunan Siap Tampung Pasien OTG Covid-19

BACA JUGA : Plt Wali Kota Jaksel : Z-Mart Dorong Ekonomi Warga

Didi menuturkan, pemilik usaha diketahui tidak memiliki cukup ruang proses pekerjaan.

Sehingga, kerap menggunakan bahu jalan untuk melakukan pekerjaan pengecatan mobil.

"Langkah persuasif humanis dilakukan untuk memberikan edukasi tertib berlalu lintas dan tidak parkir di sembarang tempat," tandasnya.

(Jakartatodaynews.com)