Caption Gambar:
Jakartatodaynews.com, JAKARTA - Satnarkoba Polres Metro Jakarta Barat masih mendalami kasus penyalahgunaan narkoba terhadap musisi Erdian Aji Prihartanto alias Anji.
Usai melakukan tes urine kepada mantan personil band Drive ini, polisi kini tengah mendalami durasi atau lamanya pemakaian ganja di tubuh Anji.
"Hasil tes urine yang bersangkutan positif mengandung THC," kata Kasat Resnarkoba Polres Metro Jakarta Barat AKBP Ronaldo Maradona Siregar saat dikonfirmasi, Senin (14/6/2021).
THC atau delta 9-tetrahydrocannabinol sendiri merupakan senyawa utama dalam ganja.
Dari hasil tes urine ini, lanjut Ronaldo, pihaknya akan mengetahui lamanya penggunaan Ganja yang dilakukan Anji.
BACA JUGA : Anji Diciduk Karena Ganja, INW Ingatkan Polisi Tak Terburu Kasih Rehab
Bukti laboratorium ini nantinya akan dikomperasikan dengan keterangan Anji dalam penyidikan yang dilakukan terhadap polisi.
Selain memeriksa urine, polisi juga melakukan pengecekan secara kesehatan mulai dari tensi hingga tes Covid-19 melalui swab antigen.
Saat melakukan pemeriksaan kesehatan dan urine di ruang Urusan Kesehatan (Urkes) Polres Metro Jakarta Barat, Senin pagi tadi.
Anji dikawal ketat anggota Narkoba Polres Metro Jakarta Barat.
Ia tampak mengenakan kupluk warna hitam, baju kaos putih, jaket hitam, celana hitam dan sepatu hitam.
BACA JUGA : Tak Hanya Ganja Polisi Sebut Ada Barang Bukti Lain Saat Penangkapan Anji
Tak banyak komentar dari dirinya saat sejumlah wartawan membrongdong pertanyaannya.
"Alhamdulillah sehat. Saya diperlakukan dengan baik," jawab Anji singkat.
Sebelumnya, Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Ady Wibowo menyebut tak hanya barang bukti ganja yang diamankan pihaknya dari terduga narkoba Anji alias AN alias EAP.
"Nanti lengkapnya akan saya sampaikan saat rilis termasuk barbuk yang cukup beragam dan cukup banyak yang akan nanti kita rilis lengkap," kata Kapolres ditemui di kawasan Kantor Walikota Jakarta Barat, Minggu (13/6/2021).
(Jakartatodaynews.com)
LEAVE A REPLY