Home Peristiwa Sindikat Narkoba Asal Afrika Selatan Dibekuk Polres Jakbar dan Bea Cukai

Sindikat Narkoba Asal Afrika Selatan Dibekuk Polres Jakbar dan Bea Cukai

Jaringan Narkoba Internasional

SHARE
Sindikat Narkoba Asal Afrika Selatan Dibekuk Polres Jakbar dan Bea Cukai

Caption Gambar: Wakasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat Akp Arif Purnama Oktora memaparkan bukti pengungkapan narkoba dari Afrika Selatan.

Jakartatodaynews.com, JAKARTA - Sat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat bersama petugas Bea Cukai Soekarno Hatta dan Pusat berhasil mengungkap sindikat narkoba jaringan internasional asal Afrika Selatan.

Dari operasi itu, polisi amankan dua paket narkoba sabu sebanyak satu kilogram yang diselundupkan pelaku berinisial ADM (46) melalui tas map yang di modifikasi pada Rabu (21/7/2021).

Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Ady Wibowo membenarkan penangkapan itu.

Ia mengatakan bila pelaku dibekuk saat mengambil barang di jasa pengiriman di daerah Jakarta. 

"Ya Benar, kami bersama dengan petugas Bea Cukai berhasil mengamankan seorang pelaku jaringan sindikat narkoba jaringan internasional asal Afrika Selatan," kata Kapolres Sabtu (24/7/2021).

BACA JUGA : BLT Dana Desa, Ini Kriteria Penerimanya

Sementara dalam kesempatan yang sama Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat Akbp Ronaldo Maradona Siregar mengatakan operasi sendiri dipimpin langsung Wakasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, Akp Arif Purnama Oktora dan Kanit Team sus 4 narkoba Polres Metro Jakarta Barat Akp Eko Hadi Setiawan.

"Barang bukti narkotika jenis sabu guna mengelabui petugas di selipkan dalam tas map yang telah di modifikasi," kata Ronaldo.

Kini untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya pelaku telah jalani pemeriksaan di Mapolres Metro Jakarta Barat bersama dengan barang bukti itu. 

(Jakartatodaynews.com)