Home Allsports Tiba di Indonesia, Tim Olimpiade Disambut Menpora dan Ketua Umum PBSI

Tiba di Indonesia, Tim Olimpiade Disambut Menpora dan Ketua Umum PBSI

Olimpiade Tokyo

SHARE
Tiba di Indonesia, Tim Olimpiade Disambut Menpora dan Ketua Umum PBSI

Caption Gambar: Zainuddin Amali dan Ketua Umum PBSI Agung Firman Sampurna menyambut tim Olimpiade Indonesia di Bandara Soekarno-Hatta, Minggu (1/8). (Foto PBSI)

Jakartatodaynews.com, JAKARTA - Kloter pertama tim Olimpiade Indonesia tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Jakarta, Minggu (1/8). Selain tim bulu tangkis yang tiba ada juga atlet renang dan panahan.

Tim tersebut disambut Menpora Zainuddin Amali dan Ketua Umum PBSI Agung Firman Sampurna.

"Saya ucapkan selamat datang untuk teman-teman semua. Sekarang waktunya kita istirahat dan menenangkan diri kemudian menguatkan mental lagi sambil kita evaluasi kira-kira kita kurangnya dimana," kata Agung dalam rilis PBSI.

Agung menekankan bahwa sekarang saatnya untuk mempelajari permainan calon lawan untuk bersiap di turnamen selanjutnya.

Agung juga menyampaikan bahwa ia dan jajaran pengurusnya tidak menutup diri dari saran dan ide dari para atlet maupun pelatih.

"Saya kira rekaman pertandingan sudah kita dapatkan semua. Saya ingin teman-teman tidak hanya melihat kekurangan teman-teman di satu pertandingan tapi juga perlu melihat lawan-lawan yang akan kita hadapi di turnamen-turnamen mendatang," pinta Agung.

"Setiap teman-teman di sini diberikan bakat dan talenta, tinggal bakat dan talenta itu kita asah bersama-sama. Nah begitu kita berbicara tentang perjuangan, tidak bisa berjuang sendiri. Jadi teman-teman kalau ada apa-apa share sama kami, apa kira-kira yang menjadi masalahnya. Atau teman-teman ada saran dan ide sampaikan pada kami. Jangan sungkan," pinta Agung lagi.

Lebih lanjut, Agung mengatakan bahwa perjuangan para atlet di Olimpiade Tokyo 2020 ini melebihi dari sebuah pertandingan olahraga.

"Teman-teman, makna dari penyambutan ini adalah apresiasi dari pemerintah dan rakyat Indonesia. Betapa besar harapan kami, olahraga terutama bulutangkis ini, selain berprestasi juga sebagai alat yang bisa mempersatukan kita," papar Agung.

"Ketika teman-teman bertanding yang ribut-ribut itu tidak ada. Semua nonton, semua mendukung. Besar sekali pengaruh teman-teman untuk negara ini. Jadi yang dilakukan teman-teman itu melampaui dari sekadar pertandingan olahraga," katanya.

Sementara itu, Menteri Pemuda dan Olahraga Zainuddin Amali mengucapkan terima kasih atas perjuangan para atlet di Olimpiade Tokyo 2020.

"Pertama saya atas nama pemerintah menyampaikan selamat datang kepada para atlet dan pelatih yang sudah berjuang di ajang Olimpiade Tokyo dan juga mengucapkan terima kasih atas perjuangannya, apresiasi pemerintah atas segala upaya yang sudah dilakukan," ucap Menpora Amali.

Menpora Amali kembali menegaskan bahwa pemerintah terus mendorong prestasi olahraga menjadi semakin baik ke depan dengan menyiapkan grand design olahraga.

"Pemerintah mendorong agar prestasi olahraga kita semakin baik. Maka dari itu pemerintah mempersiapkan desain olahraga nasional atau grand design sehingga prestasi tidak muncul by accident tapi by design. Dukungan para pemimpin cabor juga sangat berarti," jelasnya.

Terakhir, Menpora Amali memberikan semangat kepada seluruh atlet terutama yang mempunyai kans tampil di Olimpiade Paris tahun 2024 mendatang.

"Saya berpesan para atlet yang masih punya harapan ikut di Olimpiade Paris 2024 untuk tetap semangat," tuturnya.

"Apa yang sudah diselesaikan di Tokyo itu tinggal di belakang saja, mari kita konsentrasi dan fokus kita arahkan ke sana,” ujarnya.

 

(Jakartatodaynews.com)