Home Nasional Tinjau Antisias Masyarakat Melaksanakan Vaksin, Jokowi Targetkan Sejuta Vaksin Per Hari

Tinjau Antisias Masyarakat Melaksanakan Vaksin, Jokowi Targetkan Sejuta Vaksin Per Hari

Vaksin Covid-19

SHARE
Tinjau Antisias Masyarakat Melaksanakan Vaksin, Jokowi Targetkan Sejuta Vaksin Per Hari

Caption Gambar: Jokowi mengecek vaksin di kawasan stadion GBK, Jakarta Pusat, Sabtu (26/6/2021). (sumber : Instagram)

Jakartatodaynews.com, JAKARTA - Presiden Jokowi mengecek langsung penyuntikan vaksin terhadap masyarakat di dua tempat terpisah, yaitu Lapangan Bhayangkara Mabes Polri dan Gelora Bung Karno.

Dari dua tempat itu, Jokowi melihat antusias masyarakat yang besar terbebas dari pandemi Covid-19, salah satunya dengan mengikuti vaksi. 

"Di dua tempat itu, masyarakat terlihat antusias untuk menerima vaksinasi. Mereka datang berbondong-bondong," tambahnya dalam caption yang diposting akun instagramnya. 

Tak lupa suksesnya pelaksanaan vaksin terjadi karena sinergi antara tiga pilar instansi daerah, yaitu TNI, Polri, dan pemerintah daerah. 

Terhadap kinerja ketiganya, Jokowi mengucapkan terima kasih karena membantu dan melancarkan pelaksanaan vaksin serempak. 

BACA JUGA : Waketum Partai Gelora Ungkap Sumber Keresahan Rakyat, Fahri Hamzah Unggah Pasal Ini

BACA JUGA : Begini Saran dan Cara Ketua Umum Partai Emas Hasnaeni Mengatasi Lonjakan Covid-19 di Indonesia

"Mulai hari ini, kita targetkan vaksinasi satu juta suntikan per hari. Saya berharap, pada bulan Augustus nanti, bisa dua kali lebih banyak dari sekarang," tutup mantan Gubernur DKI Jakarta ini. 

(Jakartatodaynews.com)