Home Nasional Kena PHK Sepihak, Buruh Gelar Demo di Depan Gedung Metropolitan Tower Lebak Bulus

Kena PHK Sepihak, Buruh Gelar Demo di Depan Gedung Metropolitan Tower Lebak Bulus

Kena PHk

SHARE
Kena PHK Sepihak, Buruh Gelar Demo di Depan Gedung Metropolitan Tower Lebak Bulus

Caption Gambar: Ratusan buruh gelar demo Selasa (27/9/2022)

JAKARTATODAYNEWS - Ratusan buruh dari beberapa serikat lainnya menggelar unjuk rasa di kantor perusahaan asing di Metropolitan Tower, Keluraham Lebak Bulus, Kecamatan Cilandak, Jakarta Selatan pada Selasa (27/9/2022).

 

Kapolsek Cilandak, Kompol Multazam menjelaskan, masa berunjuk rasa karena sejumlah buruh yang bekerja di PHK secara sepihak oleh PT Brinks.

 

Polisi berpangkat melati satu itu melanjutkan, aparat kepolisian yang dikerahkan dari Polres, Polsek dan Polda Metro Jaya.

 

Menurutnya ada sekira 60 personel yang dikerahkan ke lokasi unjuk rasa demi mengamankan 100 orang pendemo.

 

Tujuannya menghindari hal-hal yang tak diinginkan dan aparat gabungan memberikan pengamanan secara humanis.

 

"Pukul 11.30 WIB mereka akan bergeser ke kantor managemen PT Brinks di Ciputat Raya, karena di sini pegawainya semua WFH," ucap Multazam.

 

Ia pun akan menjamin keamanan para pengendara dan pekerja lain yang ada di Metropilitan Tower.

 

Pihaknya pun tidak akan melarang penyampaian pendapat di muka umun karena sudah diatur dalam undang-undang.

 

"Sehingga di era demokrasi ini unjuk rasa dijamin undang-undang dan tugas kami memberikan pengamanan," katanya.